Cristiano Ronaldo membuat rekor torehan
gol di penyisihan grup Liga Champions menjadi 11 gol. ketika ia mencetak empat kali
dalam kemenangan 8-0 atas Malmo di grup
A pada hari Selasa.
Gol tersebut diciptakan dalam
jangka waktu 22 menit. Penyerang asal Portugal itu berhasil mencetak gol ke
tiga timnya tujuh menit sebelum babak pertama berakhir di Bernabéu dan
menambahkan tiga lagi pada menit ke 47, 50 dan 59.
Ronaldo, yang mampu mencetak dua
gol untuk lima laga berturut-turut di Liga Champions, memperpanjang rekor gol
Liga Championsnya menjadi 88 gol.
Dia merupakan pemain Real pertama
yang mampu untuk mencetak empat gol dalam satu pertandingan Liga Champions,
dengan catatan lima gol yang dipegang oleh pemain diklub lain,Barcelona, Lionel
Messi dan Luiz Adriano, yang melakukannya ketika membela Shakhtar Donetsk
tetapi sekarang telah bermain untuk Milan.
Gol pertama Ronaldo didapat dari tendangan
bebas. Itu merupakan gol ketiga melalui tendangan bebas yang dilakukan oleh
peraih Ballon d'Or itu telah dalam 97 usaha terakhirnya di semua kompetisi.
Kapten Portugal itu juga berperan
dalam dua gol yang dicetak oleh Karim Benzema dan Mateo Kovavic yang menempatkan
Real unggul dengan skor 7-0 di menit ke 70 sebelum Benzema menggenapkan gol
ketiganya malam itu.
Los Blancos mengakhiri babak
penyisihan ini dengan mengoleksi 16 poin, dengan Paris Saint Germain, yang
telah lolos lebih dulu di tempat kedua, dengan 13 poin setelah mereka menang
2-0 di markas Shakhtar Donetsk.
Laga tersebut tidak begitu
penting untuk Madrid karena mereka telah mengamankan posisi puncak di grup A
tetapi kemenangan meyakinkan ini membantu meredakan tekanan pada pelatih Rafael
Benítez, dan Presiden, Florentino Perez.
"Kami tahu ini akan menjadi
pertandingan yang aneh karena mereka memiliki tujuan bermain untuk menang dan
meraih tempat ketiga," kata Benitez. "Kami mencetak delapan gol tetapi
itu bisa saja lebih. Saya selalu mengatakan bahwa saya tidak defensif dan laga ini
membuktikan hal tersebut."
Shakhtar dan Malmo, yang pernah
kalah dari Nottingham Forest di final Piala Eropa tahun 1979, masing-masing
memiliki tiga poin, dengan wakil Ukraina yang berhak ditempat ketiga dan mengamankan
satu tempat di Liga Europa berkat catatan gol yang lebih baik. (DY)
No comments
Post a Comment