Real Madrid memperkecil jarak
menjadi dua poin atas Barcelona dan Atletico Madrid setelah Gareth Bale
berhasil mencetak 4 gol pertamanya dalam satu laga ketika mereka menggilas Rayo
Vallecano yang bermain dengan 9 pemain. Laporan selengkapnya dari
warkopbet.com.
Real mampu bangkit dengan
meyakinkan dari kekalahan minggu lalu atas Villareal dengan skor 1-0, dengan
Karim Benzema mencetak hattrick dan Cristiano Ronaldo menyumbang 2 gol, tapi
tidak sepenuhnya mendominasi laga. Mereka sempat dicemooh pendukung sendiri
setelah sempat ketinggalan 2-1 walaupun mampu unggul lebih dulu lewat gol
Danilo.
Namun, setelah Rayo harus
kehilangan Tito akibat menerima kartu merah atas jegalannya ke Toni Kroos pada
menit ke 14 dan Jose Raul Baena setelah menerima kartu kuning kedua 15 menit
kemudian, Real dengan cepat membalikkan keadaan dan mengejar skor menjadi
4-2 pada akhir babak pertama.
Bale menyeimbangkan skor menjadi
2-2 lewat sundulannya, Ronaldo mencetak gol dari titik putih 5 menit kemudian
setelah Baena diberi kartu kuning kedua atas pelanggaran terhadap Sergio Ramos
dan Bale mencetak gol keempat Madrid 4 menit menjelang turun minum.
Dengan kekurangan dua pemain,
Rayo memiliki kemungkinan kecil untuk menahan gelombang serangan Real dan
Benzema menjadikan skor 5-2 sebelum Ronaldo menanduk masuk gol yang berawal
dari umpan James Rodriguez pada menit ke 53.
CR7 berperan dalam gol ketiga
Bale lewat umpannya dari sisi kotak pinalti dan penyerang sayap asal Wales
tersebut menggenapi gol keempatnya
dengan sontekan untuk melipat-gandakan total golnya di La Liga pada
musim ini menjadi 8 gol.
Benzema menambah kesengsaraan
lawan ketika dia menambah skor menjadi 9-2 dan Real menutup pesta gol mereka
striker Prancis tersebut melengkapi hatricknya pada menit-menit akhir. Ini
merupakan untuk yang ketiga kalinya Real berhasil mencetak 10 gol dalam
pertandingan La Liga sejak terakhir kali mereka mencukur Elche dengan skor 11-2
pada tahun 1960 silam.
Sementara itu Barca baru saja
mengangkat trofi Piala Dunia Klub setelah mengalahkan River Plate dengan skor
3-0 pada hari Minggu lalu. (DY)
No comments
Post a Comment