Lionel Messi sukses mencetak gol
dalam penampila ke 500 nya untuk Barcelona untuk membantu timnya dengan mudah
mengalahkan Real Betis dengan skor 4-0 hari Rabu lalu dan memastikan mereka
menjaga keunggulan di Liga Spanyol untuk melengkapi tahun fantastis klub
Catalan tersebut.
Barcelona mengakhiri rentetan
hasil seri di liga untuk menutup salah satu tahun terbaik mereka dalam sejarah
klub. Sebelum kick-off Andres Iniesta
sempat memamerkan trofi Piala Dunia Klub yang baru mereka raih, yang juga
merupakan trofi kelima mereka dalam 2015. Empat gol dalam laga tersebut
menggenapi total gol tahun ini menjadi 180 buah, lebih baik dari catatan Real
Madrid yang mencapai 178 gol pada tahun 2014.
“Tahun ini sangat spektakuler,”
kata Messi. “akan sangat sulit untuk lebih baik dari ini, tapi seperti biasa
kami akan selalu mencoba hal tersebut.”
Messi mampu bermain kembali
setelah berbenturan dengan Antonio Adan yang menghasilkan tendangan pinalti,
Neymar yang ditunjuk sebagai pengeksekusi gagal menyelesaikan tendangan 12 pas
tersebut. Setelah gol bunuh diri yang dibuat oleh Heiko Westermann dimenit ke
29, Messi menambah keunggulan timnya pada menit ke 33 dengan memanfaatkan umpan
dari Neymar.
“Ini laga yang aneh, saya tidak
tahu jika itu pinalti atau tidak, ketika saya terbentur saya tidak sadar apa
yang telah terjadi,” kata Messi mengenai tabrakan dengan Adan yang membuatnya
sempat tertidur di rumput dan membuat Camp Nou terdiam sejenak.
Sementara Messi mendapat
pemeriksaan dari tim dokter, Neymar mengambil hadiah pinalti yang sayangnya
masih terlalu tinggi membentur mistar gawang. Westermann berusaha merebut bola
dengan dua pemain Barcelona, tapi malah membuat bola masuk kegawangnya sendiri.
3 menit kemudian Messi bekerja
sama dengan Neymar dan mencetak gol ke 425 nya untuk klub. Pelatih Betis, Pepe
Mel terpaksa diusir oleh wasit karena memprotes beberapa saat kemudian.
Luis Suarez mencetak dua gol pada
babak kedua untuk mencuri posisi puncak top skor dari Neymar dengan total 15
gol. (DY)
No comments
Post a Comment