Jose Mourinho berkata bahwa
meraih satu tempat di Liga Champion bukanlah misi mustahil setelah menyaksikan
pasukannya mengalahkan Norwich City dengan skor 1-0 di Stamford Bridge.
The Blues memang hanya menang
tipis dengan satu gol yang dicetak oleh Diego Costa setelah menyambut bola
muntahan dari tendangan bebas Cesc Fabregas, tapi sepanjang pertandingan mereka
mampu mendominasi penguasaan bola dengan baik.
Eden Hazard dan Fabregas, yang
sebelumnya dikritik keras atas performa buruk mereka pada musim ini, kembali
bangkit lewat penampilan yang lebih baik dan mampu merepotkan lini pertahanan
Norwich.
“Kami harus menjalani satu laga
demi satu laga dengan baik,” kata Mourinho disitus resmi klub seusai laga. “posisi
ke 4 bukanlah misi yang tidak mungkin. Dengan menuai poin dari tim papan tengah
dan menunggu tim lain yang sedang lengah, merupakan target yang mungkin.”
“Kami layak untuk menikmati 4
menit terakhir bukan sebaliknya, kami seharusnya bisa mencetak gol tambahan
diwaktu itu, tapi kita tidak bisa. Sekali lagi relasi antara bagaimana kita
bermain dan jumlah gol yang kita cetak tidak saling mendukung. Saya
merasakannya dan para pemain juga begitu.”
“Hasil tersebut juga membuat saya
lega. Saya tidak gugup dibangku cadangan tapi anda tentunya kecewa dengan hasil
seperti itu. Setelah gol, usaha Zouma membentur tiang, jika dia tidak menyentuh
bola tersebut sudah pasti akan berbuah gol.”
Mourinho juga senang Costa bisa
kembali mencetak gol setelah tidak mampu mencetak gol sejak kemenangan terakhir
Chelsea melawan Aston Villa pada 17 Oktober lalu. “dibabak pertama dia
melewatkan dua peluang, peluang kedua yang paling menyakitkan. Tapi akhirnya
dia mampu membayar kesalahan tersebut dengan kerja kerasnya. Jika disuruh untuk
memilih pemain yang mampu mencetak gol kemenangan saya akan memilihnya.”
Ketika ditanyakan mengenai
Hazard, The Special One berkata, “saya pikir semuanya bermain bagus, diantara
Eden, Pedro dan Willian memiliki keharmonisan bermain. Eden membuat banyak
peluang untuk rekannya. Penampilannya belakangan ini merupakan titik
terendahnya, jika dia bermain dengan normal dia akan sebagus ini.”
No comments
Post a Comment