Jurgen Klopp berhasil meraih
kemenangan pertamanya di Anfield lewat tendangan pinalti James Milner dibabak
kedua yang memberikan Liverpool poin penuh dalam laga membosankan melawan
Swansea.
Milner mengkonversi gol tersebut
setelah bek sayap Swansea, Neil Taylor dihukum hadiah pinalti setelah kedapatan
menyentuh bola dengan tangannya. Liverpool yang sangat mengesankan ketika
melawan Manchester City pada minggu lalu, terlihat sangat tidak bergairah
sepanjang laga, walaupun mereka akhirnya bisa memainkan kapten Jordan Henderson
yang telah kembali dari cedera sebagai pemain pengganti.
Dua pertandingan tandang terakhir
Liverpool berbuah manis dengan berhasil menundukkan dua tim kuat yaitu, Chelsea
dan Manchester City, dengan manajer Klopp yang mengaplikasikan gaya permainan
menekan untuk menguasai bola dengan cepat dan memberikan ancaman pada lawan.
Tapi dari tiga pertandingan liga
dikandang, The Reds hanya mampu mencetak 3 gol sejak ditukangi oleh Klopp dan
sampai saat ini masih kesulitan berkembang. Meskipun memulai laga dengan bagus,
dimana ketika Jordon Ibe memaksa bek Kyle Bartley untuk mengejar bola
digawangnya, tim tuan rumah kemudian seperti kehilangan bahan bakar dan tidak
melakukan usaha mencetak gol sampai pada menit ke 52, ketika tembakan Ibe yang
masih bisa dihalau oleh Lukas Fabianski.
Dan mereka sangat berterima kasih
pada asisten wasit, Simon Beck atas keputusan pentingnya yang memberikan hadiah
pinalti ketika dia melihat Taylor menahan tendangan Ibe dengan lengannya.
Milner dengan mudah mengeksekusi
bola mati dari titik putih tersebut dengan mengarahkan bola ke sudut atas
gawang untuk memberikan Liverpool kemenangan keenam mereka dalam tujuh laga
terakhir disemua ajang, dan berhasil merangkak naik keposisi ke enam klasemen sementara.
Dengan mantan kapten mereka,
Steven Gerrard yang menyaksikan jalannya pertandingan dari tribun penonton, mereka
mampu memuaskan para pendukung dengan hasil positif meskipun bermain tanpa
Henderson dan Daniel Sturridge.
“Ini merupakan laga yang sangat
sulit untuk kedua tim menurut saya, Swansea bertahan dengan baik, mereka
memiliki beberapa masalah dalam pertandingan terakhir mereka, tapi sekarang
mereka bermain lebih solid.” Komentar Klopp.
No comments
Post a Comment