Lionel Messi akan ditawari kontrak baru di Barcelona yang
akan membuatnya bisa bermain diklub tersebut sampai akhir karir sepakbolanya.
Peraih Ballon d’Or sebanyak empat kali itu telah menjadi
pemain dengan bayaran tertinggi diklub saat ini, tapi bisa dimengerti bila
Barcelona berkeinginan untuk mengikat pemain bintang mereka sampai dia pensiun.
Kontrak Messi yang sekarang masih berlaku sampai akhir musim
2017-2018, dan dalam kontraknya tersebut dia memiliki klausul pelepasan
bernilai 250 juta Euro, dengan bayaran per musim yang bisa mencapai 20 juta
Euro.
Media di Eropa melaporkan bahwa bintang Argentina itu masih betah
untuk tinggal di Nou Camp, dan Barcelona sendiri telah menunjukkan dukungannya
kepada sang pemain terkait kasus penggelapan pajaknya.
JOSEP MARIA BARTOMEU |
Walaupun semua cara telah dilakukan, spekulasi mengenai masa
depannya masih terus bermunculan, dengan tak terhitung semua berita yang
melaporkan bahwa Messi akan segera meninggalkan Spanyol.
Sebelum mengikat Messi dengan kontrak baru, ada yang
berpendapat bahwa Neymar menjadi prioritas utama pihak klub dalam perpanjangan
kontrak. Presiden Barca, Josep Maria Bartomeu, mengatakan bahwa memang musim
ini telah direncanakan jauh hari sebelumnya menjadi musim untuk pembaruan
kontrak.
Bartomeu juga mengaku bahwa rumor mengenai Messi tersebut
sangat menggelikan dan menambah bahwa hubungan klub dengan keluarga sang pemain
sangat baik.
Beberapa media di Inggris telah melaporkan bahwa klub besar
di Liga Primer tengah mengumpulkan dana fantastis untuk memboyong Messiah
keklub mereka.
Manchester United, Chelsea dan Manchester City berada diantrian
paling depan sebagai peminat serius untuk merayu pemain berusia 28 tahun itu
kemarkas mereka, tapi Bartomeu berkata bahwa Messi tidak akan kemana-mana.
No comments
Post a Comment